Syarat dan Ketentuan
Persetujuan & Administrasi
Peserta wajib menandatangani Surat Peminjaman Unit yang disediakan oleh tim resmi BRAWIUM Indonesia sebelum unit dikirim atau digunakan.
Unit tetap menjadi milik penuh BRAWIUM Indonesia selama masa trial.
Instalasi & Training
Tim representasi BRAWIUM Indonesia akan:
- Mengantarkan unit ke lokasi (jika disetujui oleh tim).
- Memberikan training penggunaan yang benar.
- Memberikan panduan maintenance & cleaning standar operasional.
Kewajiban Peserta Selama Trial
Peserta wajib:
- Menggunakan unit sesuai dengan guideline yang telah diajarkan.
- Tidak memodifikasi unit dalam bentuk apa pun.
- Tidak memindahkan unit ke lokasi lain tanpa persetujuan tertulis dari BRAWIUM Indonesia.
- Menjaga kebersihan dan kondisi fisik unit.
Kerusakan & Penalti
Jika terjadi kerusakan akibat:
- Penggunaan yang tidak sesuai arahan tim,
- Kelalaian (jatuh, benturan keras, korsleting akibat air, dll),
- maka peserta wajib membayar biaya kompensasi / penalti sesuai hasil inspeksi teknis dari tim BRAWIUM Indonesia.
Durasi & Penghentian Trial
Durasi trial ditentukan sesuai kesepakatan antara kedua belah pihak.
BRAWIUM Indonesia berhak menghentikan trial sewaktu-waktu jika unit digunakan tidak sesuai kesepakatan atau berpotensi menimbulkan kerusakan.
Hak & Otoritas BRAWIUM Indonesia
BRAWIUM Indonesia berhak untuk:
Menolak aplikasi tanpa kewajiban memberikan alasan.
Menarik kembali unit kapan saja jika ditemukan pelanggaran syarat penggunaan.
Melakukan inspeksi unit sebelum dan sesudah masa trial.
Contact Us
We will get back to you as soon as possible.
Please try again later.